Main Article Content

Permadina Kanah

Abstract

Status gizi merupakan keadaan yang ditentukan oleh derajat kebutuhan fisik terhadap energi dan zat-zat gizi yang diperoleh dari asupan makanan yang dampak fisiknya dapat diukur. Status gizi dipengaruhi oleh faktor status kesehatan, pengetahuan, ekonomi, dan juga dapat dipengaruhi oleh pola konsumsi. Pengetahuan gizi yang rendah dapat penyebab timbulnya masalah gizi dan perubahan kebiasaan makan, serta pola konsumsi makanan bergizi pada masa remaja. Tujuan penelitian ini dilakukan untuk menganalisis hubungan pengetahuan dan pola konsumsi dengan status gizi pada mahasiswa Fakultas Kesehatan UNUSA. Jenis penelitian ini adalah survey analitik dengan pendekatan Cross Sectional. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh mahasiswa semester 6 Prodi Ilmu Kesehatan Masyarakat dan Prodi Gizi Fakultas Kesehatan UNUSA. Teknik pemilihan sampel dengan cara Purposive Sampling dan didapatkan jumlah sampel sebesar 79 mahasiswa. Instrumen dalam penelitian ini adalah kuesioner pengetahuan gizi, pola konsumsi dengan Food Frequency Questionnaire (FFQ), dan status gizi menggunakan pengukuran IMT. Analisis data dilakukan secara univariat dan bivariat menggunakan uji Chi-Square dengan tingkat kemaknaan α = 0,05. Hasil penelitian menunjukkan bahwa sebagian besar responden berumur 21 tahun yaitu 46 mahasiswa (58,20%). Sebagian besar berjenis kelamin perempuan, yaitu 65 mahasiswa (82,30%). Terdapat hubungan signifikan antara pengetahuan, pola konsumsi dengan status gizi pada mahasiswa dimana p = 0,001 (p<0,05). Kesimpulan dari penelitian ini adalah semakin rendah pengetahuan mahasiswa tentang gizi dan semakin kurang baik pola konsumsi mahasiswa maka akan semakin besar kemungkinan untuk memiliki status gizi kurus atau gemuk. Saran agar mahasiswa perlu memperhatikan pola konsumsi makan yang sesuai dengan gizi seimbang guna tercapai status gizi yang baik.

Downloads

Download data is not yet available.

Article Details

How to Cite
Kanah, P. (2020). HUBUNGAN PENGETAHUAN DAN POLA KONSUMSI DENGAN STATUS GIZI PADA MAHASISWA KESEHATAN. Medical Technology and Public Health Journal, 4(2), 203–211. https://doi.org/10.33086/mtphj.v4i2.1199
Section
Articles
Keywords: Knowledge, consumption patterns, nutritional status

References

1. Suhardjo. 2008. Perencanaan Pangan dan Gizi. Jakarta: Bumi Aksara.
2. Ghulam, Angga. 2010. Faktor-faktor yang Berhubungan dengan Pemenuhan Pola Pangan Harapan Ditinjau Dari segi Daya Beli Konsumsi Pangan Tahun
2010. Jakarta : Universitas Muhammadiyah Prof. DR.Hamka.
3. Notoatmodjo, Soekidjo., 2010. Promosi Kesehatan Teori & Aplikasi. Jakarta: PT
Rineka Cipta.
4. Islamiyati, Awalin Nur., 2014. Pengetahuan, Sikap, Tindakan Konsumsi Makanan Dan Minuman Instan Pada Siswa Kelas XII Program Keahlian Jasa Boga Sekolah Menengah Kejuruan Negeri 6 Yogyakarta. Skripsi. Yogyakarta:
Pendidikan Teknik Boga Univesitas Negeri Yogyakarta.
5. Badan Penelitian dan Pengembangan Kesehatan Kementrian Kesehatan RI. 2013. Riset Kesehatan Dasar 2013. Jakarta: Kementrian Kesehatan RI.
6. Anggraeni, M. 2006. Pendidikan Gizi Remaja Perkotaan di Daerah Khusus Ibukota Jakarta. Skripsi. Institut Pertanian Bogor. Bogor.
7. Florence Grace Agnes. 2017. Hubungan Pengetahuan Gizi dan Pola Konsumsi Dengan Status Gizi Pada Mahasiswa TPB Sekolah Bisnis dan Manajemen Institut Teknologi Bandung. Tugas Akhir. Bandung: Sekolah Bisnis dan Manajemen ITB.
8. Sebayang, A. N. 2012. Gambaran Pola Konsumsi Makanan Mahasiswa di Universitas Indonesia. Skripsi. Universitas Indonesia. Jakarta.
9. Irianto, Djoko Pekik, 2006. Panduan Gizi Lengkap Keluarga dan Olahragawan. Yogyakarta.
10. Indrawagita L. 2009. Hubungan Status Gizi, Aktivitas Fisik dn Asupan Gizi dengan Kebugaran Mahasiswi Program Studi Gizi Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas Indonesia. Skripsi. Jakarta: Universitas Indonesia.
11. Sugiyono. 2012. Metode Penelitian Kuantitatif Kualitatif dan R&D. Bandung: Alfabeta.
12. Notoatmodjo. Soekidjo. 2010. Metodologi Penelitian Kesehatan. Jakarta : PT. Rineka Cipta.
13. Arikunto, S. 2013. Prosedur Penelitian: Suatu Pendekatan Praktik. Jakarta: Rineka Cipta.
14. Suhardjo. 2008. Perencanaan Pangan dan Gizi. Jakarta: Bumi Aksara.